Tristar Cruise Training Center (TCTC) Surabaya Kembali Buka Kelas Baru April-Juni 2019




Isi Lowongan Kerja di Kitchen Hotel Berbintang Malaysia


Awalid9


Lima Peserta Tristar Cruise Training Center Diterima di
Hotel Grand Paragon Johor Bahru dan Dua di New York Hotel








SETELAH
mengikuti
proses interview jarak jauh (video call) dengan HR Manager Hotel
Grand Paragon Johor Bahru, pertengahan Maret 2019 lalu, lima dari tujuh orang
peserta Tristar Cruise Training Center
(TCTC), yakni Samuel Kevin Stelino, Redmond Yonanta Makalew, Novree Keefe Isyraqi,
Bernard Suryadi Palit dan Yunita Meak
yang diterima. Mereka sekarang mengurus
visa kerja dari Kedubes Malaysia di Jakarta dan sejumlah persyaratan kerja di
luar negeri yang diperkirakan baru rampung akhir April 2019 ini.








”Sedangkan dua orang rekan saya yang lain yakni
Bayu Bagus Pratama dan Tri Suhardi Jaya
informasinya bakal ditempatkan di New York Hotel, sebuah hotel bintang tiga di
Negeri Jiran, Malaysia,” kata Yunita
Meak, salah satu peserta program TCTC, dari Besikama, Kab. Malaka, Nusa
Tenggara Timur (NTT) ketika dihubungi kru www.culinarynews.info
melalui layanan WhatsApp (AW), Senin
(08/04/2019) malam.




Kabar baik itu diterima Yunita Meak setelah
dirinya dihubungi oleh Miss Anis
Husein, HR Manager Hotel Grand Paragon Johor Bahru Malaysia, akhir Maret 2019
lalu. Kabar tersebut tentu saja membuat dirinya senang, begitu juga dengan
orangtuanya di Besikama, Kab. Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT).




”Saya sudah feeling kalau bakal diterima setelah mengikuti tes wawancara jarak
jauh (video call) dengan Miss Anis Husein, HR Manager Hotel Grand
Paragon Johor Bahru yang dihelat di Graha Tristar, Selasa (19/03/2019) silam. Feeling itu terasa banget saat saya di-interview,” terang gadis cantik yang
mengikuti program kelas intensif di TCTC selama tiga bulan mulai Januari hingga
Maret 2019 lalu, di Kitchen Graha Tristar Jl. Raya Jemursari No. 244 Surabaya.






Sesuai informasi dari pihak Hotel Grand
Paragon Johor Bahru Malaysia, lima orang alumni peserta program TCTC yang
disiapkan menjadi calon kru kitchen
hotel bintang lima ini, sudah harus merapat di Johor Bahru akhir April ini atau
paling lambat awal Mei 2019 mendatang.




”Jika visa kerja dari Kedubes Malaysia di
Jakarta beres dalam 1-2 pekan ke depan, saya dan empat rekan saya yang lain
rencananya akan berangkat bareng dari Bandara International Juanda di Sidoarjo terbang
menuju Johor Bahru, Negeri Jiran
Malaysia,” ujar perempuan enerjik 21 tahun ini.


  



Seperti diberitakan sebelumnya, tujuh dari 12 orang peserta TCTC yang mengikuti
tes interview jarak jauh (video call) dengan HR Manager Hotel Grand
Paragon Johor Bahru Malaysia itu di Graha Tristar pada Selasa (19/03/2019)
lalu.








”Tujuh orang peserta pelatihan cruise yang mengikuti program interview jarak jauh di Graha Tristar adalah
Samuel Kevin Stelino, Redmond Yonanta
Makalew, Novree Keefe Isyraqi, Bayu Bagus Pratama, Bernard Suryadi Palit, Tri
Suhardi Jaya dan Yunita Meak,”
kata Chef
Yenata Candra, Penanggung Jawab TCTC Surabaya kepada kru
www.culinarynews.info, kemarin. 





Sebetulnya, lanjut Chef Yenata, peserta TCTC angkatan Januari-Maret 2019 berjumlah 12
orang. Namun yang hadir pada program interview
(wawancara) jarak jauh dengan pihak Hotel Grand Paragon Johor Bahru Malaysia
hanya tujuh orang, sedang lima orang peserta TCTC yang lain berhalangan hadir. Lima
orang yang tidak bisa datang adalah Ryan
Hidayat, Akbar Ahmad, Daniel, Ivan dan Gunawan.




Sebelum mengikuti acara interview tersebut, mereka telah dibekali teknik masak aneka produk
Culinary terutama Continental Food
dan Western Food dan Patisserie secara
intensif selama tiga bulan oleh instruktur
dari Tristar Cruise Training Center (TCTC) di Kitchen Culinary Lantai 3 Graha
Tristar  Jl  Raya Jemursari No. 244 Surabaya.






Peserta TCTC telah dibekali praktik masak membuat
aneka produk Culinary, Patisserie dan teknik dasar masak oleh 4-5 instruktur
TCTC. Instruktur TCTC itu adalah Chef Ketut Yasa Wibawa, Chef Thomas Denny, Chef Yuda Agustian, Chef
Yenata Candra dan Chef Adeline Nadya
Daniel
atau yang akrab disapa Chef Della.




Untuk angkatan berikutnya, TCTC kembali membuka
program pelatihan cruise intensif
selama tiga bulan kedua, April-Juni 2019 mendatang. Jika Anda tertarik dengan
aneka kegiatan Tristar Cruise Training
Center (TCTC)
dan berminat kerja di kapal pesiar, silakan menghubungi Tim Marketing TCTC di Graha Tristar cq
Tristar Group Jl Raya Jemursari No. 244 Surabaya, Telp. (031) 8433224-25
,
sekarang juga. (ahn).




 Tristar Institute
School of Culinary – Baking Pastry Art, , Hospitality, Cruise, D3 Hotel & S1 Food Technology
Website: www.tristaronline.info
.
*Akpar Majapahit
Jln. Raya Jemursari 244. Surabaya
Telp: 031-8480821-22. 081232539310. 081233752227.
.
*Tristar Samator Surabaya
Trestelle Accademia Culinaria, Skysuites Soho - The Samator
Jl. Raya Kedung Baruk, No. 26-28, Surabaya.
Telp. 0813-2835-1770.
.
*Tristar Manyar Surabaya
Trestelle Accademia Culinaria a Passticeria,
Jl. Raya Manyar Kertoarjo, 74 Surabaya.
Info: 081216181016.
.
*Tristar Semarang
Metro Sports Center Jalan MT. Haryono 1014 – 1016 Semarang - Jawa Tengah.
Info: 0821 9292 7122.
.
*Tristar Institute Pontianak.
Jl. Supadio Kec Sungai Raya - Kab Kuburaya
Pontianak
Telp. 0812 5687 2158. 0812 3375 2227.  0812 3253 9310.
.
*Tristar Institute Bogor
Jln. Raya Tajur No 33, Bogor
Telp: 0251-8574434, 081272017761, 081217929008.
.
*Tristar Institute BSD
Jln. Pahlawan Seribu - Raya Serpong Ruko BSD Sektor 7 / Blok RL 31-33
Telp: 021-5380668,  082122565898.
.
*Tristar Institute Kota Wisata Batu
Jln. Bukit Berbunga 10 Batu
Telp: 0341-3061525, 08814965542.
.
*Tristar Institute Kaliwaron
Jln. Raya Kaliwaron 58 - 60 Surabaya
Telp: 031 5999593, 08223005 9993. 0812-3023-0430
.
Tristar Institute memberikan ruang belajar bagi Anda yang ingin menjadi profesional chef.. Come & join us !

Post a Comment

Terbaru Lebih lama

Iklan In-Feed (homepage)

" target="_blank">Responsive Advertisement